Lombok sebagai daerah yang terkena dampak akibat gempa beberapa waktu yang lalu tentunya ini akan membuat penduduk setempat secara mental dan psikologi menjadi tertekan.
Dari sinilah Wahana Muda Indonesia (WMI) menyadari banyak hal yang bisa dilakukan untuk memulihkan kembali psikologis mereka, terutama anak anak.
WMI Alhamdulillah kedatangan tamu dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah yang membantu sebagai relawan pengajar selama hampir satu bulan. Banyak anak anak setempat yang bisa terhibur dan belajar dengan kedatangan mereka.
Namun apalah daya waktu juga yang memisahkan. Setelah kurang lebih 21 hari lamanya mereka menjadi relawan di lapangan, kini saatnya mereka harus kembali ke Jakarta.
Warga setempat, anak anak bahkan relawan WMI sendiri merasa kehilangan akan kepulangannya mereka ini.
Hadriansyah, selaku Ketua Umum WMI mengatakan, “mereka tentunya mendapatkan pelajaran & ilmu selama bhakti selama dilapangan atau lokasi bencana. Semoga senantiasa selalu menanam rasa kepedulian untuk sesama, dan sensitifitas dalan hal kemanusiaan. Sehingga kedepan mereka ringan hati dan tangan untuk membantu sesama, kapanpun dan dimanapun” pangkas nya.
Siang ini(23/09/2018) mereka yang terdiri dari Arum Fastami, Rani Sheilla, Hafidz Dwiputro, M. Alfin Hidayatullah, dan Mariyam Nadia Britany harus kembali ke Jakarta untuk meneruskan aktifitas kuliah mereka.
Leave a Reply